- Seri terakhir dari ajang MotoGP musim 2015 akan berlangusng di sirkuit Valencia, Spanyol. Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo juga Marc Marquez menjadi sorotan dunia pasca insiden benturan yang terjadi di sirkuit Sepang beberapa minggu lalu.
Rossi yang dijatuhi hukuman start dari paling buncit, terus mendapat dukungan dari para fans setianya. The Doctor pun harus berjuang keras jika ingin meraih juara MotoGP musim 2015 ini, namun karena hukuman diterimanya, Rossi sempat pesimis, namun karena dukungan dari sesam pambalap seperti Andrea Iannone dan para Fans setianya, semangat Rossi pun kembali bergelora.
Begitu juga dengan Jorge Lorenzo, yang tak lain adalah rekan setimnya di Yamaha adalah pesaingnya dalam perebutan juara dunia musim ini. Lorenzo pun tak akan tinggal diam, peluang terbuka lebar bagi Lorenzo untuk menjadi juara. Saat ini Jorge Lorenzo hanya terpaut 7 poin dari pemnuncak klasemen sementara Valentino Rossi dengan raihan 305 poin, dan Rossi 3112 poin.
Laga Pamungkas ajang MotoGP musim 2015 akan berlangsung pada hari minggu, 8 November 2015 di sirkuit Valencia, Spanyol, dan akan disiarkan di stasiun televisi Trans7 pada pukul 20:00 WIB.
Sebelum berlangsungnya Race MotoGP, seperti biasa akan dilangsung kan Free Patctice 1 (FP1) dan Free Practice 2 (FP2), (FP3), (FP4) serta Kualifikasi. Susunan acara MotoGP Valencia 2015 akan dimulaipada hari jumat, 6 November 2015.
Jadwal Kualifikasi MotoGP Valencia 2015 Spanyol
Di bawah ini adalah susunan acara MotoGP Valencia 2015 mulai dari FP1 hingga partai final Race MotoGP seri ke 18 (Seri terakhir musim ini).
Jadwal FP1 dan FP2 MotoGP Valencia 2015, Jumat 6 November 2015 dimulai pukul 15:55 WIB
Jadwal FP3 dan FP4 MotoGP Valencia 2015, Sabtu 7 November 2015 dimulai pukul 15:55 WIB
Jadwal Kualifikasi MotoGP Valencia 2015 (Q1 dan Q2), Sabtu 7 November 2015 dimulai pukul 20:10 WIB
Jadwal Race MotoGP Valencia 2015, Minggu 8 November 2015 pukul 20:00 WIB Live Trans7
Itulah susunan acara MotoGP seri terakhir musim ini yang berlangsung di sirkuit Valencia, Spanyol. Jadwal Kualifikasi MotoGP Valencia 2015 Spanyol akan berlangsung hari sabtu, 7 November 2015. FP1 & FP2 akan belangsung pada hari jumat, 6 November 2015. Sementara Race MotoGP Valencia 2015 akan berlangsung pada hari minggu, 8 November 2015 pukul 20:00 WIB Live Trans7.
Anda Sedang Membaca : Jadwal Kualifikasi MotoGP Valencia 2015 Spanyol