- Dalam acara mala penganugerahan Infotainment Awards 2016 tadi malam, jumat 22 Januari 2016, grup band Kotak berhasil membuat para penonton yang hadir bergairah dengan alunan lagu "Arti Sahabat".
Pada saat yang sama, Tantri sebagai vokalis menyatakan bahwa dirinya akan digantikan oleh Kikan untuk sementara waktu. Hal tersebut dilakukan Tantri karena dirinya kini tengah hamil tua.
Kikan yang kala itu juga hadir, langsung berkolaborasi menyanyikan lagu grup band Cokelat yang bertajuk "Bendera". Lagu tersebut pun sukses menyihir para penonton yang hadir kala itu.
Rasanya akan lebih afdhal jika kali ini ketemulagi.com membahas tentang Biodata Kikan Mantan Vokalis Cokelat itu.
Kikan lahir dengan nama lengkap Namara Surtikanti, nama lainnya adalah Namara Kikan, namun ia lebih akrab di sapa Kikan.
Kikan lahir di Jakarta, 9 September 1976, putri pasangan Bambang Sugondo dan Ade Indira ini membentuk band Cokelat pada tanggal 25 Juni 1996 bersama Ervin (drum), Ernest (gitar), Ronny (bass) dan Edwin (gitar).
Pada tahun 1998, Cokelat terpilih dalam album kompilasi Indie Ten bersama Padi, Wong dan Caffeine.
Nama band Cokelat kian dikenal masyarakat berkat lagu yang berjudul "Karma", lagu tersebut begitu booming di pasaran dan digandrungi oleh anak muda pada masa itu.
Pada tahun 2010 Kikan memutuskan untuk mengundurkan diri dari Cokelat. Alasan utama Kikan saat itu adalah jadwal Cokelat yang sangat padat sehingga Kikan tidak mampu melakoninya.
Untuk lebih jelasnya mengenai Profil atau Biodata Kikan Mantan Vokalis Cokelat yang kini berkolaborasi dengan Kotak lengkap beserta agama dan kehidupan pribadinya, bisa di simak pada ulasan di bawah ini.
Biodata Kikan Mantan Vokalis Cokelat
- Nama Lengkap : Namara Surtikanti
- Nama Keren : Kikan, Namara Kikan
- Tempat Lahir : Jakarta, Indonesia
- Tanggal Lahir : 9 September 1976
- Pekerjaan : Penyanyi
- Genre : Pop, Rock
- Agama : Islam
- Pasangan : R. Yuke Sampurna (bercerai), Udzir Harris (Suami, menikah Desember 2015)
- Anak R. Yuke Sampurna : Shira Allegra Sampurna, Kei Sampurna
- Akun Twitter : @KikanNamara
Kehidupan Pribadi Kikan Namara
Kikan pernah menikah dengan basis grup band Dewa, R. Yuke Sampurna atau Yuke Dewa pada tanggal 2 februari 2002, dari pernikahannya ia di karuniai dua anak yang bernama Shira Allegra Sampurna, Kei Sampurna.
5 tahun berumah tangga, akhirnya pernikahan Kikan dengan Yuke Dewa berakhir dengan perceraian. Kikan resmi bercerai pada tanggal 19 Desember 2007.
Kikan kemudian menikah lagi dengan seorang pria asal Malaysia yang bernama Udzir Harris yang tak lain adalah manajernya sendiri.
Album Kikan bersama Cokelat
- Untuk Bintang
- Rasa Baru
- Segitiga
- Dari Hati
- Panca Indera
- Tak Pernah Padam
- Untukmu Indonesiaku
Itulah Biodata Kikan Mantan Vokalis Cokelat yang kini berkolaborasi dengan band Kotak untuk sementara waktu dan mendapat nama Kikan X Kotak.
Baca Juga : Hamil Tua Tantri Kotak di Gantikan Kikan
Anda Sedang Membaca : Biodata Kikan Mantan Vokalis Cokelat