Hasil Final Coppa Italia Tadi Malam Juventus Bekuk AC Milan -

Skor 0-1 menjadi akhir dari laga final Coppa Italia antara AC Milan VS Juventus dini hari tadi, Minggu, 22 Mei 2016.

Laga Final Coppa Italia yang berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, Italia, tim yang berjuluk Si Nyonya Tua berhasil menundukan AC Milan lewat gol tunggal yang di cetak oleh Alvaro Morata di extra time.

Kemenangan Juventus ini sekaligus melengkapi gelar juara yang diraih Si Nyoya Tua di musim ini, beberapa waktu lalu, Juve telah bergembira dengan meraih Scudetto untuk yang ke-lima kalinya secara beruntun.

Sementara bagi AC Milan, musim ini adalah musim yang kurang baik, Selain kalah di laga Final Coppa Italia, Milan juga di pastikan gagal tampil di Piala Europa. AC Milan mengakhiri Liga Serie A dengan finis di posisi ke-7.

Hasil Final Coppa Italia Tadi Malam Juventus VS AC Milan


Sepanjang babak pertama, AC Milan terlihat lebih mendominasi jalannya pertandingan secara keseluruhan, beberapa tendangan ke arah gawang Juventus pun sempat di lancarkan.

Juventus nampak tertekan, AC Milan berhasil melepaskan 5 tendangan ke arah gawang lawan, smentara Juventus nol. Namun hingga babak pertama usai, tak ada satu gol pun yang tercipta dari kedua tim.

Keadaan menjadi berbalik ketika babak kedua, Juve tampil lebih beringas tak seperti ketika babak pertama. Pertandingan semakin sengit. Namun tetap saja tidak ada gol yang tercipta hingga 90 menit berakhir. Laga babak tambahan pun dimulai.

Massimiliano Allegri mencoba memasukan Alvaro Morata menggantikan Hernanes di babak kedua tambahan waktu, tepatnya di menit ke-108.

Tak salah, Alvaro Morata berhasil memecah kebuntuan di menit ke-110 2 manit berselang setelah ia masuk kelapangan. Gol tersebut tercipta lewat umpan Crossing Juan Cuadrado, yang kemudian diteruskan oleh Morata hingga menjadi gol.

Skor 1-0 Untuk keunggulan Juventus bertahan hingga babak kedua extra time berakhir.

Cuplikan Gol Morata ke Gawng Milan tadi Malam


https://twitter.com/ScotM87/status/734128566477193216


Susunan Pemain


Milan :

Donnarumma; De Sciglio, Romagnoli, Zapata (kuning 50), Calabria; Poli (Niang 85 - kuning 101), Montolivo (Mauri 109 - kuning 119), Kucka (Balotelli 112); Bonaventura, Bacca, Honda (kuning 88).

Juventus : Neto; Chiellini (kuning 116), Barzagli (kuning 105), Rugani (kuning 120); Evra (Sandro 62), Pogba (kuning 62), Hernanes (Morata 108 - kuning 119), Lemina, Lichtsteiner (Cuadrado 75); Dybala, Mandzukic.

Baca Juga : Hasil Final FA CUP Tadi Malam

arrow
arrow
    全站熱搜
    創作者介紹
    創作者 ketemulagi 的頭像
    ketemulagi

    Mytulisan

    ketemulagi 發表在 痞客邦 留言(0) 人氣()